Staycation With Bestie @KTM Resort

Assalamualaikum....

Hallo guys, ya Allah udah lama banget gak aktif dan nulis disini, bener ya kata orang-orang kalau konsisten itu sangat susah bangeeeettt....

Bismillah duluuu, dengan semangat yang luar biasa dan tekat yang kuat, kita mulai aktifkan blog ini lagi ya guys 😁💕

Hari ini aku mau cerita tentang perjalanan staycation aku dengan bestie ku. Sebenarnya ini sangat-sangat latepost banget sih haha, tapi gpp, biar semuanya terekam jejak dan bisa dibaca sama anak dan cucuku nanti kalau ternyata dulu mama dan neneknya gaul dan bahagia loh saat masih muda wkwkwk

Oke, aku mulai cerita ya..

  • PLANNING 🚀
Sebelum memutuskan untuk staycation dimana, kami berdiskusi ingin menginap di apart, villa, atau hotel. Dari pilihan itu kami memutuskan untuk kali ini mengambil satu Villa yang terletak di daerah Sekupang, Kota Batam. Alasan kami milih Villa saat itu karna ruangan yang besar dan bisa dihuni oleh banyak orang, ya walaupun kami cuma pergi berempat sih, yaitu aku, ayuL, ayuR, dan bunga. Dua bestie ku lagi belum balik ke Batam, yaitu indah dan nova.

Kami dapat harga sekitar Rp 1.200.000 untuk satu villa yang kami tempati. Kalau menurut aku sih harga segitu sudah cuan banget dengan apa yang kami dapatkan disana. 

  • READY THE DAY 🚀
Horee hari liburan pun tiba, kami memilih liburan di akhir tahun sebagai penutup dari aktivitas pekerjaan yang setiap harinya kami lakukan, istilah anak zaman sekarang itu healing ya hahahaha.

Hal yang pertama kami lakukan sesampainya di villa yaitu apalagi kalau bukan room tour 😉, setelah itu kami berjalan-jalan sore keliling villa dan malamnya kami habiskan dengan nonton film bareng, cerita-cerita tentang aktivitas harian di kantor masing-masing, nostalgia zaman-zaman sekolah dulu, dan yang pasti sambil makan-makan dongg..

Paginya kami habiskan dengan menyambung nonton film lagi dan sarapan bareng, siang keliling villa lagi dan foto-foto sekaligus makan siang.

Cerita ini aku tulis pada bulan Mei 2022, tapi sekali lagi ini bener-bener latepost bangeett karna ini kami lakukan pada 2020 pergantian tahun 2021 😁😅

Yaa sudah yaa, segitu aja. 

Nitip sedikit foto-foto yang masih tersisa 














Share this:

ABOUT THE AUTHOR

Hello We are OddThemes, Our name came from the fact that we are UNIQUE. We specialize in designing premium looking fully customizable highly responsive blogger templates. We at OddThemes do carry a philosophy that: Nothing Is Impossible

0 komentar:

Post a Comment

eeitss.. Jangan lupa tinggalkan jejak komentarmu ya :)